Alamsyah Yunus, pebulutangkis putra Indonesia berhasil menembus babak final tunggal putra pada kejuaraan Malaysia Open Grand Prix Gold 2013 yang berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia. Kepastian Alamsyah maju ke babak final di dapat setelah unggulan ke dua belas ini mampu menghentikan perlawanan pemain China, Chen Yuekun kemarin (3/5).
Alamsyah harus berjuang lebih dari satu jam untuk bisa mengalahkan pemain China yang lebih diunggulkan. Kalah tipis di game pertama dengan 20-22 tak membuatnya patah semangat. Di game kedua, Alamsyah berbalik unggul dengan 21-17. Di game ketiga, Alamsyah menang mutlak dari pemain China dengan 21-11. Hasil semifinal kejuaraan berhadiah total US$ 120.000,- ini membuat rekor pertemuan keduanya berubah menjadi 2-1 untuk keunggulan Alamsyah.
Pada babak final yang akan di mainkan hari ini (4/5), Alamsyah telah di tunggu pemain tuan rumah Goh Soon Huat yang mengalahkan rekannya sendiri Iskandar Zulkarnain Zainuddin di babak semifinal dengan 21-18, 18-21, 21-16.
Alamsyah memiliki rekor pertemuan yang bagus dengan pemain Malaysia Goh Soon Huat yang menjadi lawannya di babak final. Dua kali mereka bertemu, keduanya berhasil di menangkan oleh Alamsyah. Hanya saja di pertemuan terakhir pada kejuaraan Australian Open Grand Prix Gold 2013 lalu Alamsyah harus bermain rubber game sebelum akhirnya menang dengan 21-17, 17-21, 21-7.
Di tunggal putri, pemain India Shindu PV akan menghadapi pemain Singapura Gu Juan di babak final. Kedua pemain putri yang akan berlaga di babak final sebelumnya di babak semifinal menekuk wakil-wakil dari Thailand. Shindu mengalahkan Sapsiree Taerattanachaii dengan 21-17, 21-11 sementara Gu Juan menghempaskan wakil Thailand lainnya Busanan Ongbumrungpan juga hanya dalam dua game 21-18, 21-19.(AR)